Cari File

Senin, 24 Agustus 2009

Penjualan Mobil Juli Catat Rekor


VIVAnews - Penjualan kendaraan bermotor pada Juli 2009 sudah mulai membaik. Sepanjang Juli, penjualan mobil nasional telah mencapai 41.884 unit. Ini merupakan angka tertinggi bulanan sepanjang tahun ini.

Data yang diperoleh VIVAnews dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), Jumat 21 Agustus 2009, total penjualan sejak Januari hingga Juli telah mencapai 252.130 unit.

Memang, penjualan ini masih rendah bila dibandingkan penjualan kendaraan sepanjang 2008. Saat itu, penjualan sepanjang Juli mencapai 60.830 unit.

Dari penjualan Juli 2009, Toyota masih memimpin penjualan dengan jumlah 17.783 unit. Disusul Daihatsu 5.793 unit. Mistsubishi menempati posisi ketiga dengan total penjualan bulanan 4.591 unit. Lalu Suzuki dan Honda, masing-masing 3.955 unit dan 3.547 unit.

Bila dibandingkan dengan penjualan Juni 2009, hampir semua merek mengalami peningkatan, kecuali Mitsubsihi. Penjualan Mitsubishi turund ari 4.799 unit menjadi 4.591 unit.

0 komentar:

Posting Komentar

Pengunjung Yang Baik Selalu Meninggalkan Komentar Maupun Salam Asololenya!!